Sejak mulai operasi 1 Oktober 2011, Bandara Internasional Lombok selalu dipadati warga yang ingin berwisata melihat pesawat terbang. Kusmayadi/detikcom.
Mulai dari anak-anak hingga orang dewasa berdatangan ke bandara tersebut untuk melihat pesawat take off dan landing. Kusmayadi/detikcom.
Sejumlah warga memanfaatkan kesempatan dengan berdagang asongan. Mereka menjual aneka minuman, rokok dan makanan ringan. Kusmayadi/detikcom.
Panas terik matahari yang menyengat tak menyurutkan niat mereka untuk berwisata di Bandara Internasional Lombok. Kusmayadi/detikcom.
Sementara itu, para calon penumpang tampak memadati terminal keberangkatan. Kusmayadi/detikcom.
Beberapa petugas berjaga di depan pintu keberangkatan. Kusmayadi/detikcom.
sumber :http://foto.detik.com/readfoto/2011/10/20/182541/1748996/157/1/bandara-lombok-jadi-tempat-wisata?p992205462