ACER Ferrari One 200 : Acer Ferrari One 200 ini merupakan salah satu laptop dengan rating yang terbaik. Beberapa orang mengklasifikasikan Acer Ferrari One 200 ini sebagai netbook, yang mana jelas dari segi spesifikasi manapun tidak akan ada netbook yang bisa menandingi Acer Ferrari One 200 ini. Untuk ukurannya yang sangat compact, kemampuan Acer Ferrari One 200 yang terbaru ini dengan 4GB RAM dan 500 GB HDD termasuk salah satu yang paling powerful. Kekuatan yang tidak bisa disaingi oleh notebook atau netbook sekelasnya dengan harga yang relatif pada kisaran yang sama, kecuali Anda memiliki kemampuan untuk membeli Sony Vaio atau MacBook Air.

Spesifikasi :
  • Processor: AMD Athlon™ Neo X2 L310 Processor (1.2 GHz, Cache 1 MB)
  • Chipset: AMD M780G
  • Memory: 4 GB DDR2 SODIMM PC-6400, Max. Memory 4 GB (2 DIMMs)
  • Video: ATI Mobility Radeon HD 3200 256 MB (shared)
  • Display Size 11.6" WXGA LED, Max. Resolution 1366 x 768, Technology CineCrystal LED
  • Audio Type Integrated
  • Hard Drive: 500 GB Serial ATA 5400 RPM
  • Networking Integrated, Speed 10 / 100 Mbps
  • Wifi Integrated
  • Bluetooth® 2.1+EDR (Enhanced Data Rate)
  • Keyboard: QWERTY 84 keys
  • Card Reader: SD, MMC, Memory Stick / Stick PRO, xD-Picture Card
  • Interface: 3x USB 2.0, VGA, LAN, Audio
  • Webcamera
  • O/S: Microsoft Windows 7 Home Premium
  • Battery: Rechargeable Lithium-ion Battery
  • Dimension (WHD)" 285 x 30 x 204 mm
  • Weight: 1.5 kg
  • Warranty: 1-year Limited Warranty by Authorized Distributor 









Selain design Acer Ferrari yang sangat stylish dan catchy, layarnya pun glossy dan memantulkan bayangan seperti cermin. Design warna merah pada casing Acer Ferrari ini akan menarik perhatian banyak orang. Padanan carbon pattern dengan sentuhan warna merah pada edge casing dan tombol Power Acer Ferrari ini memberikan gaya yang tidak akan didapatkan pada notebook atau netbook sekelasnya. Kelemahan dari design Acer Ferrari ini adalah casingnya yang glossy mudah kotor dengan sidik jari.

Kecepatan processor dan RAM pada Acer Ferrari ini akan mengalahkan kecepatan netbook manapun juga. Mereka yang memiliki processor Intel Atom akan cukup kecewa saat mereka bisa mencoba kekuatan dari Athlon X2 pada Acer Ferrari ini. Kelemahan dari power processor dan RAM pada Acer Ferrari ini adalah bunyi kipas pendinginnya relatif agak berisik seperti typical notebook dengan processor AMD pada umumnya.

Keyboard pada Acer Ferrari ini dibuat dengan sistem edge to edge sehingga dengan keterbatasan ukuran Acer Ferrari yang hanya 11,6 inchi ini, Anda tidak akan merasa bahwa netbook ini kecil. Tombol pada keyboard pun dibuat dengan ukuran yang cukup besar dan akan membuat Anda cukup betah untuk mengetik selama cukup berjam-jam. Sedikit kelemahan dari sistem keyboard ini hanya terletak pada sistem keyboard yang bukan isolated seperti pada Sony Vaio, Macbook atau ASUS VX 6 Lamborghini, tapi bagi sebagian orang justru keyboard pada model Acer Ferrari masih lebih nyaman digunakan dibandingkan dengan isolated keyboard.

Keunggulan grafisnya cukup tidak perlu dipertanyakan, dengan ATI Radeon HD 3200 256 MB - bisa diextend hingga 2GB shared RAM. Game sekelas Call Of Duty Modern Warfare pun masih bisa dijalankan tanpa hambatan pada Acer Ferrari One ini. Ditambah dengan XGP port yang sangat langka dijumpai pada laptop manapun, bisa meningkatkan performa gaming dengan menggunakan XGP platform - external VGA Card yang disambungkan langsung ke Acer Ferrari One, bahkan bisa membagi tampilan ke tiga layar besar sekaligus. Kelemahannya adalah tidak adanya port untuk HDMI.

Kemampuan suara juga sangat jernih di kelasnya, dengan Dolby Home Theather dan Virtual Surround Sound, suara yang dihasilkan jauh lebih baik bahkan dibandingkan secara langsung dengan Sony Vaio S Series. Webcam Acer Ferrari One ini pun termasuk sangat jernih dan terang saat digunakan.

Tanpa baterai, Acer Ferrari ini hanya memiliki berat 1.1 Kg dan 1.4 Kg dengan baterai. Sangat ringan untuk kemampuan yang dimilikinya.